Informasi Mengenai Hasil Seleksi PKN STAN

8-maret-2010.jpg (3648×2432)

Informasi Mengenai Hasil Seleksi PKN STAN

PKN STAN selalu mengadakan berbagai macam tes agar bisa diikuti oleh para pendaftar yang akan mengajukan diri sebagai mahasiswa. Hal ini akan menghasilkan hasil seleksi PKN STAN yang telah menyaring dengan benar proses pencarian mahasiswa pilihan untuk PKN STAN. Hal ini dilakukan agar proses penerimaan mahasiswa baru yang akan masuk di PKN STAN dapat menghasilkan orang-orang pilihan yang nantinya berkomitmen untuk mengemban tanggung jawab yang besar dari pemerintah. Ditambah lagi, perguruan tinggi dengan fokus ilmu keuangan ini merupakan sebuah perguruan tinggi yang berada di bawah Badan Pendidikan dan Pelatihan Keuangan, Kementrian Keuangan Republik Indonesia ini, telah menghasilkan nama baik dengan citra lulusan berkualitas. Sehingga dalam prosesnya harus melewati persaingan yang ketat.

Beberapa Tahapan Sebelum Melihat Hasil Seleksi PKN STAN

Untuk bisa segera melihat hasil seleksi yag diadakan oleh PKN STAN, tentunya harus melewati serangkaian tes terlebih dahulu. Berikut ini adalah beberapa tes yang akan dilaksanakan secara umum.

  1. Yang pertama adalah USM atau merupakan Ujian Saringan Masuk yang akan mempersiapkan para calon mahasiswa terutama dalam hal melihat potensinya di bidang akademik. Ada beberapa tes seperti Tes potensi akademik, matematika, bahasa inggris dan lain sebagainya. Tes ini bertujuan untuk melihat kemampuan akademik calon mahasiswa sehingga bisa disaring yang terbaik.
  2. Yang kedua ketika setelah dinyatakan lulus USM ini, maka akan diadakan tes kesehatan fisik dan kebugaran. Untuk program studi pajak biasanya ada ketentuan khusus yang harus diikuti dan akan menentukan kelulusan seseorang dalam tes.
  3. Setelah dua tes selesai, maka yang terakhir yang akan dilakukan adalah tes wawancara.

PKN STAN Memiliki Mahasiswa Pilihan dari Hasil Seleksi Ketat

Apabila Anda tertarik untuk masu PKN STAN, maka Anda harus bisa melakukan persaingan seperti yang telah dijelaskan di atas dengan melalui tahapan tes. Dengan melihat hasil seleksi PKN STAN kemudian, maka hasil tersebutlah yang menunjukkan calon mahasiswa baru PKN STAN untuk masa depan yang cerah.

Tentang Kami
Kebijakan Privasi
Bimbel STAN Terbaik