Perubahan STAN Menjadi PKN STAN dan Rektor PKN STAN

By bimbingannewtonsix | 14-04-23 |

ssstan

Perubahan STAN Menjadi PKN STAN dan Rektor PKN STAN

Anda tentunya sudah familiar dengan nama STAN yang merupakan tempat menimba ilmu mengenai akuntansi. Nah, saat ini Sekolah Tinggi Akuntansi Negara tersebut, sudah berganti nama menjadi PKN STAN atau Politeknik Keuangan Negara STAN. Perubahan bentuk dari akademi menjadi politeknik ini memang tidak lantas membuang nama awal perguruan tinggi tersebut yaitu STAN. Alasannya cukup jelas. STAN sudah lebih dahulu terkenal, sehingga jika dibuang namanya, dirasa akan banyak masyarakat yang bingung mengenali PKN STAN. Lalu bagaimanakah sejarah singkat dan siapakah rektor PKN STAN yang memimpin perguruan tinggi ini? Simak yang berikut ini.

Rektor PKN STAN

PKN STAN memiliki beberapa prodip yang kesemuanya merupakan spesialisasi di bidang keuangan seperti perpajakan, bea cukai, dan sebagainya. Saat ini kampus PKN STAN sudah tersebar di seluruh wilayah Indonesia hingga ke pelosok dengan jumlah total 27 kampus. Kampus utama ada di Jl. Bintaro V, Tangerang. Sedangkan yang lain ada di Jambi, Banda Aceh, Medan, Palembang, Yogyakarta, Jakarta Timur, Cimahi, Riau, Denpasar, Makasar, Manado, Malang, Purwokerto, Jayapura, dll. Dengan cukup banyaknya kampus ini diharapkan mahasiswa bisa mendapatkan bangku kuliah dari kampung halamannya masing-masing. Ketika PKN STAN masih bernama STAN, perguruan tinggi ini memang dipimpin oleh seorang rektor yang mengepalai STAN. Namun setelah berganti bentuk menjadi PKN STAN, ternyata perguruan tinggi yang satu ini dipimpin oleh seorang direktur yang tugasnya hampir sama dengan rektor. Jika anda ingin mengetahui siapa direktur PKN STAN silahkan kunjungi website resmi PKN STAN di www.pknstan.ac.id.

Sejarah Perubahan STAN

Pada tahun 2015, Sekolah Tinggi Akuntansi Negara mengalami perubahan dari bentuk akademi ke politeknik dengan nama Politeknik Keuangan STAN (PKN STAN). Perubahan ini dilakukan dengan misi agar STAN dapat meningkatkan kualitas serta kompetensi SDM di bidang keuangan negara dan dapat melayani dengan baik lembaga-lembaga lain serta pemerintah daerah. Dengan adanya perubahan ini, seluruh struktur pun berubah. Perguruan tinggi yang tadinya dipimpin oleh rektor sekarang dikepalai oleh direktur yang sekaligus menjadi rektor PKN STAN dengan tugas memimpin jalannya pembelajaran di PKN STAN. Perubahan ini sesuai dengan Peraturan Menteri Keuangan No. 137/PMK01/2015.

Tentang Kami
Kebijakan Privasi