PKN STAN Lokasi Penempatan Lulusan

By bimbingannewtonsix | 05-10-16 |

screenshot_29

PKN STAN Lokasi Penempatan Lulusan

Untuk para lulusan PKN STAN tentu sudah tidak perlu pusing lagi untuk mencari pekerjaan. Hal ini karena PKN STAN merupakan sekolah ikatan dinas yang lulusannya sudah langsung diangkat menjadi pegawai pemerintah dengan status CPNS. CPNS lulusan PKN STAN lokasi penempatannya meliputi seluruh wilayah Indonesia. Mereka di tempatkan di instansi-instansi yang berada di bawah naungan Kementrian Keuangan Republik Indonesia.

PKN STAN Lokasi Penempatan berdasar Spesialisasi

Berikut ini adalah penjelasan penempatan lulusan PKN STAN berdasarkan spesialisasinya:

  • Untuk lulusan akuntansi PKN STAN mereka bisa menduduki jabatan sebagai Sekertaris Jendral Kementrian Keuangan Republik Indonesia (Setjen Kemenkeu RI), Direktorat Jendral Pajak, Badan Pengawas Pasar Modal dan Lembaga Keuangan (Papepam-LK), Staf Ahli Penerimaan Negara, Staf Ahli Pengeluaran Negara dan beberapa instansi lain.
  • Untuk lulusan pajak PKN STAN mereka akan ditempatkan di kantor pusat dan wilayah DJP, Kantor Pelayanan Pajak (KPP), Kantor Pelayanan PBB, dan juga Kantor Penerimaan dan Penyidikan Pajak.
  • Para lulusan dari spesialisasi penilai akan ditempatkan di kantor pusat dan kantor wilayah DJP bagian penilaian, Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama, dan juga Kantor Pelayanan PBB.
  • Bea Cukai. Untuk lulusan bea cukai PKN STAN biasanya ditempatkan di kantor Ditjen Bea dan Cukai, Kantor Pengawasan Bea dan Cukai, Pos Pengawasan Bea dan Cukai dan juga di Balai Pengujian dan Identifikasi Barang (BPIP).
  • Kebendaharaan Negara. Lulusan dasi spesialisasi ini biasanya bekerja di intansi dibawah Direktorat Jenderal Perbendaharaan (DJPBN). Antara lain Kantor pusat dan wilayah DJPBN, Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN), Ditjen Anggaran (DJA) dan Ditjen Pengelolaan Utang (DJPU).
  • Kepengurusan Piatang dan Lelang Negara. Lulussan spesialisasi ini akan ditempatkan di kantor Direktorat Jendral Kekayaan Negara (DJKN), seperti DJKN pusat dan wilayah dan Kantor Pelayanan Kekayaan Negara dan Lelang (KPKNL).

Siap Ditempatkan di Seluruh Wilayah Indonesia

Itulah tadi penempatan lulusan PKN STAN berdasarkan spesialisasi atau jurusan yang diambil. Namun, hal yang paling penting untuk diketahui adalah bahwa lulusan PKN STAN lokasi penempatannya merupakan hak dari Kementrian Keuangan RI. Jadi haruslah siap ketika di kirim ke pelosok ataupun wilayah perbatasan RI.

Tentang Kami
Kebijakan Privasi