Tahun 2022 menjadi peluang besar terhadap peminat PKN STAN. Sebab, di tahun ini telah dibuka kembali pendaftaran STAN yang akan memanggil seluruh siswa lulusan SMA/ MA sederajat untuk ikut berkompetisi. Ketahui terlebih dahulu tahapan tes PKN STAN.
Berbondong-bondong lulusan SMA/ MA sederajat untuk mendaftar PKN STAN, karena adanya jaminan langsung kerja jadi PNS setelah lulus STAN. Namun, terdapat berbagai rangkaian tes yang membuat para pendaftar berguguran, hingga menyisakan yang terbaik.
Politeknik Keuangan Negara (PKN) STAN memiliki 4 tahapan tes yang wajib diikuti oleh masing-masing peserta terdaftar. Di mana setiap tahapan tes masuk STAN tersebut memiliki sistem gugur, yang artinya tidak bisa ikut tahap berikutnya jika gagal di tahap sebelumnya.
Tahapan tes PKN STAN 2022 yang pertama yaitu seleksi administrasi. Di sini para calon peserta didik akan mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Penerimaan Mahasiswa Baru (SPMB) PKN STAN.
Peserta UTBK SPMB PKN STAN 2022 dapat memilih kelompok ujian soshum, saintek, atau campuran dari keduanya. Jika dinyatakan lulus seleksi pertama ini, maka peserta bisa mengikuti SKD PKN STAN.
Seleksi ini menggunakan sistem CAT BKN yang memiliki 3 bagian ujian tertulis, seperti TWK, TIU, dan TKP untuk SKD PKN STAN 2022 ini. Kecerdasan akademis peserta ujian STAN akan dibuktikan melalui pengumpulan poin tertinggi.
Jika peserta lulus SKD PKN STAN, maka bisa mengikuti seleksi lanjutan tahap I yang terdiri dari tes psikologi dengan sistem CAT, tes kesehatan dan kebugaran. Di sini peserta akan diketahui sehat jasmani dan rohani untuk jadi mahasiswa STAN.
Tahapan tes PKN STAN terakhir yang menjadi penentu segalanya. Sebab, banyak peserta yang gugur di seleksi lanjutan II STAN ini. Isi dari tesnya yaitu wawancara dengan pewawancara yang telah dipercaya oleh pihak PKN STAN.
4 tahapan akan dihadapi untuk bersaing dengan seluruh pelamar PKN STAN 2022. Perlu diketahui bahwa lebih dari 100 ribu pendaftar dari masing-masing daerah di seluruh wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia. Berikut ini kiat lulus semua tahapan tes STAN 2022.
Penting bagi yang ingin melamar STAN 2022 untuk segera banyak berlatih mengerjakan soal-soal ujian agar lulus seluruh tahapan seleksi PKN STAN. Terutama soal-soal soshum, saintek, atau campuran, serta psikologi. Baca juga PKN STAN Sudah Tidak di Bawah Kemenkeu cari tahu kebenarannya.
Tahapan tes STAN tidak hanya cerdas secara akademik saja, tapi juga memiliki kesehatan dan kebugaran yang dapat dibuktikan. Latihlah kebugaran dengan berlari dan berjalan cepat sampai waktu tes kebugaran STAN 2022 tiba.
Tes penentuan terakhir dari PKN STAN 2022 adalah wawancara. Jika ingin lulus tes ini, maka coba cari tahu contoh-contoh pertanyaan yang diajukan saat wawancara PKN STAN di tahun-tahun sebelumnya.
Setiap rangkaian tahapan tes PKN STAN memiliki sistem gugur yang nyata, tanpa adanya rekayasa. Perbanyak berlatih dan berdoa untuk dapat lulus setiap tahapan tes STAN. Jangan siakan peluang untuk menjadi bagian dari peserta didik PKN STAN 2022/ 2023.
Recent Comments